Spesifikasi Huawei GX8 | Setelah dipamerkan di ajang CES 2016 lalu, smartphone Huawei GX8 akhirnya resmi diluncurkan ke pasar Amerika Serikat dan siap bersaing dengan ponsel kelas menengah lainnya. Ponsel premium ini dibandrol seharga $350 atau sekitar Rp 4,7 juta.
Desain Huawei GX8 ini mirip dengan seri G8 menggunakan layar yang terbuat dari kaca dengan lengkungan 2,5D sehingga terlihat sangat mewah.
Ukuran layar smartphone Huawei GX8 sebesar 5,5 inci beresolusi full HD 1920 x 1080 piksel yang menawarkan kerapatan layar mencapai 401 piksel per inci dan didukung dengan teknologi panel IPS (In-Plane Switching). Ponsel ini juga telah menggunakan sistem operasi Android 5.1 Lollipop dengan antarmuka yang disebut dengan Emotion UI.
Performa yang dihasilkan cukup mantap di kelasnya berkat tenaga chipset Qualcomm Snapdragon 615 dengan prosesor octa-coreARM Cortex-A53 64-bit yang terdiri dari quad-core dengan kecepatan 1,7GHz dan quad-core berkecepatan 1GHz dan ditopang oleh pengolah grafis dari Adreno 405 serta diperkuat dengan hadirnya RAM sebesar 2GB.
Sisi kamera ponsel ini cukup bisa diandalkan. Huawei membenamkan kamera belakang beresolusi 13 megaliksel yang didukung dengan beberapa fitur seperti autofokus, OIS (Optical Image Stabilization) dan dual-tone LED flash. Selain itu hadir pula kamera depan beresolusi 5 megapiksel yang dapat menjepret senyuman pengguna.
Untuk sektor penyimpanan ponsel ini disediakan memori internal berkapasitas 16GB yang dapat menampung semua data pengguna dan masih dapat ditambah hingga 64GB memori eksternal melalui slot microSD tanpa takut kehabisan memori. Ponsel ini juga dilengkapi dengan konektivitas yang cukup lengkap sebut saja Bluetooth, port microUSB, WiFi, GPS, 4G LTE, dan 3G HSPA. Sedangkan untuk keperluan dayanya dibekali dengan baterai berkapasitas 3000mAh.
0 Response to "Baterai 3000mAh Serta Layar Berlapis Kaca Dengan Lengkungan 2,5D, Huawei GX8 Diluncurkan. Ini Harganya"
Post a Comment