Buah talok atau kersen mempunyai nama latin Muntingia calabura buahnya kecil dan termasuk dalam keluarga tanaman Elaecarpaceae memiliki warna hijau dikala masih muda dan mwarna merah ketika sudah tua atau matang. Tanaman ini tumbuh di beberapa negara seperti Inggris, Kamboja, India, Thailand, Kosta Rika, Vietnam, dan lainnya tak terkecuali di Indonesia.
Di Indonesia buah kecil jika matang manis rasanya ini memiliki banyak sebutan yang berbeda-beda di setiap daerahnya seperti, seri, ceri, kersen, talok, dll. Tanaman ini di Indonesia banyak tumbuh liar di berbagai tempat serta mudah untuk kita jumpai. Tanaman ini merupakan tanaman liar dengan ketinggian sekitar 3-7 meter bahkan bisa lebih. Tanaman ini tumbuh di tempat-tempat kering dan sering di jumpai seperti di pinggir jalan, depan rumah atau pun ditempat-tempat umum lainnya. Tanaman ini memiliki daun yang lebat dan menjadikan tanaman ini rindang banyak orang memanfaatkannya untuk berteduh dan sering juga di panjat oleh anak-anak abahkan orang dewasa untuk diambil buahnya.
Tanaman talok selain buahnya enak di makan, kayunya pun bisa untuk kayu bakar tetapi tahukah ternyata dibalik tanaman liarnya itu banyak menyimpan manfaat bagi kesehatan tubuh yang mungkin belum begitu banyak orang mengetahuinya.
Penelitian oleh Julia F morton di bukunya Fruit of Warm Climates menjelaskan Buah imut nan manis ini memiliki beberapa kandungan senyawa yang penting dan bermanfaat bagi kesehatan tubuh. Senyawa tersebut meliputi kandungan air, lemak, protein, kalsium, fosfor, niacin, vitamin B1, vitamin C, riboflavin, zat besi, serat, serta karotin. Dengan melihat kandungan senyawa yang terdapat dalam buah talok menyimpan beberapa manfaat bagi kesehatan tubuh.
Sebagai obat untuk diabetes karena senyawa flavonoid yang terkandung di dalamnya bisa digunakan sebagai antioksidan yang dapat menyekresi hormon insulin.
Talok dapat mengurangi penyakit asam urat dikarenakan dalam buah talok mengandung kadar purin yang rendah, adanya kandungan air yang tinggi mampu melarutkan purin yang mengendap pada persendian sehingga dengan mengkonsumsi talok bisa untuk mengobati penyakit asam urat. Fungsi lainnya yaitu sebagai obat ketika susah buang air besar karena talok mengandung serat yang tinggi sehingga bisa buang besar secara lancar.
Selain buahnya yang memiliki manfaat bagi kesehatan ternyata daunnya pun juga memiliki manfaat. Rebusan daun talok mampu melindungi kerja otot jantung yaitu dengan meminum air rebusan daun talok tersebut . selain itu rebusan daun talok juga bermanfaan sebagai antiseptik, antitumor serta antiperadangan.
Itulah manfaat talok yang sering kita jumpai tumbuh di bergai ternyata memiliki manfaat yang sangat baik bagi kesehatan. Ternyata obat itu tanpa kita sadari ada dan tumbuh disekitar kita walau terkadang dianggap tanaman buat berteduh. Nah, sekarang sudah tahu kan manfaat tanaman ini, selamat mencoba semoga bermanfaat.
0 Response to "Misteri Talok dan Kandungan Gizinya"
Post a Comment