Informasi Harga Handphone 2015 - Dengan dua layar tambahan di sisi-sisinya, desain Galaxy S6 Edge memang lain dari yang lain dan membuat harganya melambung. Tapi bagaimana dengan daya tahannya, apakah ponsel jagoan Samsung ini mampu bertahan jika dibanting-banting?
Ya, sebuah video muncul di YouTube yang menampakkan Galaxy S6 Edge dibanting oleh seseorang. Bukan sekadar bantingan biasa tapi dijatuhkan ke lantai dengan keras dan sepertinya sekuat tenaga.
Bagaimana kondisi Galaxy S6 Edge setelah disiksa? Ternyata ia terlihat tetap mampu beroperasi dengan baik. Demikian juga bodinya tak tampak kerusakan yang cukup berarti.
Tidak jelas siapa yang memposting video dengan resolusi sedikit kabur tersebut. Ada yang menganggap pihak Samsung sendiri yang melakukannya untuk membuktikan seperti apa ketangguhan bodi Galaxy S6 Edge.
Dibuat dengan bahan metal yang diklaim berkualitas, Galaxy S6 maupun Galaxy S6 Edge memang terlihat lebih tangguh dibandingkan generasi smartphone flagship Samsung sebelumnya. Penasaran? Berikut videonya.
Subscribe to:
Post Comments (Atom)
0 Response to "Ketika Galaxy S6 Edge Dibanting-banting"
Post a Comment